TERMODINAMIKA

Belajar Aktif

Menciptakan atmosfer belajar yang positif bagi siswa dan guru, juga memberikan peluang besar bagi siswa untuk menguasai materi yang dipelajari

Have Fun and Enjoy

Buat belajarmu terasa menyenangkan dan tidak dibawa stres. Kebahagiaan dan senyuman akan membuat mood belajarmu lebih baik

Belajar Kelompok

Memupuk kemauan dan kemampuan siswa dalam hal kerja sama. Melatih kemandirian siswa untuk mencari bahan materi yang dipelajari. Terlebih melibatkan siswa dalam pembelajaran aktif

Tempat Ternyaman

Carilah tempat yang membuatmu nyaman dalam belajar. Carilah tempat favoritmu! Tempat itulah yang akan membuatmu betah dalam jangka waktu yang lama untuk mendidik diri dan mengistirahat jiwa yang lelah dan penat

Digital Learning

Inilah Pendidikan abad 21. Dunia baru dalam belajar. Mempermudah siswa menggali informasi ketika menggunakan internet sebagai media pembelajaran.

Rabu, 02 Januari 2019

Bagaimana Cara Efektif Belajar Fisika?



Guru besar fisika di Indonesia, Yohanes Surya membuktikan bahwa anak yang paling bodoh sekalipun bisa dilatih untuk berprestasi. Beliau selaku kepala Surya Institute, lembaga training matematika, mengatakan 90 anak dari Papua yang berlatih di Surya Institute bisa mendapatkan prestasi yang luar biasa.

“Ada yang dulu tidak bisa menghitung, sekarang mendapatkan perunggu di olimpiade nasional. Ada pula yang empat tahun tinggal kelas sekarang mendapatkan perunggu di lomba robot,” kata Yohanes, penulis buku Mestakung ini.

Beliau menceritakan, sengaja melatih anak yang dianggap paling bodoh di Papua. Anak-anak ini dilatih selama enam bulan dan pengalami perkembangan prestasi yang luar biasa.  Ia menegaskan, tidak ada anak yang bodoh. Menurut Yohanes “Semua anak dilahirkan pintar,”. Ia mengatakan dengan berlatih berhitung secara terus menerus, maka anak akan terbiasa sehingga bisa pintar pelajaran matematika. Ia sengaja meminta kepada pemerintah daerah untuk memberikan kesempatan anak yang paling bodoh untuk dilatih. Bagi mereka yang dikirim oleh Pemda, seluruh biaya hidup ditanggung oleh daerah tersebut.

Fisika bukanlah mengenai bakat, keahlian dalam bidang fisika dapatlah dipelajari. Seperti mempelajari bahasa baru, mempelajari alat musik baru seperti piano, atau belajar bermain basket, fisika juga dapat dipelajari.

Ibarat belajar bahasa, terdapat banyak kosakata dan grammar (tata bahasa), dalam fisika juga demikian, kosakatanya adalah vektor, kecepatan, muatan, momentum, inersia, dan lain sebagainya. Tatabahasanya adalah persamaan untuk dapat menemukan solusi dari suatu persamaan, seperti persamaan relativitas, persamaan maxwell, persamaan newton, dan lain sebagainya.

Mempelajari kosakata dan mempelajari pemecahan masalah membutuhkan teknik pembelajaran yang berbeda. Kosakata dapat dipelajari dengan hafalan dan pemahaman, sedangkan memecahkan permasalahan hanya dapat dipelajari dengan mencoba latihan soal, mencoba, dan terus mecoba hingga bisa menyelesaikan suatu soal fisika kurang dari 1 menit!! Dan untuk keduanya berlaku aksioma, pengulangan adalah induk dari pengetahuan. “Repetition is the mother of knowledge”

Seorang guru fisika sebenarnya tidak dapat mengajar fisika pada muridnya. Karena fisika bukanlah suatu kumpulan fakta. Fisika adalah metode berfikir dan hanya siswa tersebut yang dapat mengajari pikirannya untuk berfikir.

3 kata kunci untuk dapat menjadi master fisika:
1. Kemampuan menganalisa
2. Kemampuan menerapkan konsep yang sesuai
3. Kemampuan menyelesaikan permasalahan

Penelitian selama kurang lebih 15 tahun membuktikan bahwa cara terbaik untuk dapat menguasai fisika dengan cepat dan efektif adalah melalui bekerja kelompok untuk menyelesaikan suatu persoalan secara bersama-sama. Metode tersebut lebih efektif dibandingkan dengan metode pembelajaran di kelas dari guru ke siswa.

Agar sukses mempelajari fisika, berapa lama waktu yang efektif untuk belajar fisika diluar kelas?

A. Kurang dari 2 jam perminggu
B. 2-4 jam perminggu
C. 4-6 jam perminggu
D. 6-8 jam perminggu
E. Lebih dari 8 jam perminggu

Berdasarkan penelitian, jawabannya adalah C. Selama 4-6 jam.

Jadi, ingin menjadi jago fisika? Belajar fisika dengan menyelesaikan soal-soal latihannya minimal 45 menit sehari selama seminggu berturut-turut!

Cara Meningkatkan Semangat Belajar



Belajar itu berat, bikin mumet, pusing, ngantuk, bahkan begitu banyak ujian yang bisa membuat stress. Tapi perasaan seperti itu hanya untuk orang-orang yang tidak mau sukses dalam hidupnya dik. Kenapa? Terlalu banyak mengeluh daripada bergerak. Betul tidak? Mengeluh tidak akan bisa mengubah keadaan! Tapi dengan bergerak, kamu bisa mengembangkan diri dan bisa menaiki anak tangga kesuksesan tahap demi tahap.

Maka dari itu, kamu perlu kobaran semangat dik. Semangat untuk membuang kemalasan belajarmu selama ini. Semangat untuk menghempas pemikiran bahwa belajar itu adalah sesuatu yang berat dan sebagainya. Semangat inilah yang berpengaruh besar dalam proses belajarmu nantinya dik. Semangat adalah modal awal untuk membuang kemalasan. Lalu bagaimana caranya agar bisa meningkatkan semangat belajar?

1. Deketin Teman yang Semangat Juga
Kalau ingin semangat, ya bergaulnya sama yang semangat juga. Agar bisa saling menyemangati dalam belajar. Kalau barengan sama yang males terus, kamu juga akan ikutan males dik. Karena lingkungan itu sangat mempengaruhi diri kita. jadi, carilah lingkungan yang baik, agar semangat belajarmu bertahan bahkan meningkat.

2. Buat Target
Ketika kamu ingin pergi ke Pantai Anyer, pasti selalu mencari jalan yang terbaik kan agar sampai tujuan? Sama halnya belajar dik! Kamu mau jadi apa nanti? Buatlah target-target pancapaian agar kedepan kamu tahu ke arah mana dirimu melangkah. Kalau tidak ada jalan yang harus ditempuh, bagaimana bisa mencapai tujuan?

3. Stop Leha-leha
Mau sukses tapi masih asik games seharian? Mau sukses tapi masih asik kelayapan? Mau sukses tapi masih asik dengan dunia media sosial? Itu namanya kamu tidak mau sukses dik! Orang sukses itu yang disiplin! Mereka disiplin waktu. Mereka tahu kapan waktunya belajar, kapan waktunya istirahat, dan kapan waktunya bersenang-senang untuk sekedar refreshing. Kalau kamu mau sukses, ikutilah cara tersebut. DISIPLIN!

4. Buktikan
Banyak orang-orang yang meremehkan kamu? Kamu bodoh! Kamu gak bisa apa-apa! Begitu aja gak bisa! Pernah dibilang seperti itu? kalau dibilang begitu, jangan down, jangan pasrah, jangan menyerah, jangan ciut. Justru kamu harus buktikan kepada mereka bahwa dirimu bukanlah orang yang seperti itu! kalau kamu ciut, itu sama saja kamu membenarkan apa yang mereka katakan.

5. Buat Reward dan Hukuman
Inilah trik biar menghilangkan malas. Ketika kamu berhasil mencapai sebuah target, berilah hadiah untuk dirimu sendiri. Hal itu dimaksudkan agar dirimu lebih semangat lagi belajarnya dan lebih giat lagi. Dan jika dirimu tidak berhasil mencapai target, berilah hukuman untuk dirimu sendiri. Hal ini juga dimaksudkan, agar kamu tidak menyepelekan belajar, agar kamu bisa serius mengejar target, sehingga hukuman ini sebagai ancaman agar kamu bisa mencapai target tersebut. Hukumlah diri dengan sesuatu yang sewajarnya saja, lebih bagus kalau hukumannya yang bisa membangun dirimu lebih baik lagi.

6. Nonton Film atau Baca Buku Motivasi
Nonton film ternyata ada manfaatnya juga kan? Bisa menambah motivasi belajar! Baca buku apalagi! Kalau orang-orang selalu bertanya kunci kesuksesan itu apa, padahal kuncinya satu, RAJIN BACA BUKU! Karena orang sukses itu pasti yang kaya ilmu, tidak mungkin ilmunya sedikit. Jadi yuk, sering-sering baca buku!

7. Ingat Wajah Orang Tua
Kalau kamu sedang lelah belajar bahkan ingin menyerah. Ingatlah wajah mereka. ingatlah bagaimana setiap hari ibumu selalu memasak makanan terbaik untuk anaknya agar tidak kelaparan di sekolah. Ingatlah perjuangan ayahmu yang dari pada sampai sore bahkan malam banting tulang untuk membiayai dirimu sekolah, bahkan untuk membeli keperluan sekolah yang suka tak terduga. Mereka sudah banting tulang, apakah kamu mau mengecewakan mereka hanya karena malas belajar?

8. Bayangkan Dirimu Sukses
Berimajinasi!! Jangan berimajinasi yang tidak-tidak ya, coba saja kamu bayangkan kalau dirimu sudah mencapai kesuksesan. Dirimu sudah mencapai apa yang kamu inginkan selama ini. Indah bukan? nikmat bukan? bayangkan bagaimana wajah orang tuamu ketika melihat dirimu sudah sukses! Bukankah ada kebahagiaan yang tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata?

So, belajar memang berat dik, belajar memang mumet, tapi bukankah perjuangan yang besar akan menghasilkan sesuatu yang besar pula? Kalau mau sesuatu yang besar, maka berjuanglah semaksimal mungkin.

Sembilan Cara Melatih Otak untuk Menjadi Pintar



Pernahkah pada saat belajar di kelas, Anda merasa sulit untuk memahami materi yang telah dijelaskan? Apalagi pelajaran-pelajaran yang bersifat hitungan seperti matematika, fisika, dan kimia. Hal-hal seperti ini dapat membuat seseorang merasa minder karena menganggap dirinya tidak pintar dibandingkan dengan siswa yang lain. Di sekolahan misalnya baik itu tingkat SD, SMP, ataupun SMA sering muncul istilah yang pintar duduk di depan, yang sedang duduk di tengah, lalu yang lamban dalam belajar duduk paling belakang.

Dalam hal berpikir, baik yang sedang ataupun lamban ternyata hal tersebut dapat diperbaiki jika tahu cara-cara melatihnya. Tentu saja hal ini bertujuan agar kemampuan otak dalam memahami suatu hal menjadi lebih cepat. Ada banyak cara yang dapat kita lakukan agar otak kita menjadi lebih pintar dari biasanya. Semua yang kita lakukan perlu latihan dengan pola yang tepat agar dapat mencapai hasil yang maksimal, jika ingin menang lomba lari maka harus berlatih dalam waktu yang lama agar kecepatan semakin meningkat, begitu juga dengan otak kita perlu latihan-latihan khusus agar lebih pintar. Pada tulisan kali ini saya akan menjelaskan sembilan cara untuk melatih otak menjadi lebih pintar. Berikut adalah sembilan cara tersebut:

1. Berteman dengan orang yang berpikir cerdas
Bukan suatu kebetulan jika berteman dengan orang-orang yang cerdas dapat mempengaruhi cara berpikir kita. Seringkali dalam kehidupan sehari-hari kita akan lebih nyaman membahas suatu hal bersama dengan teman-teman kita yang cerdas. Dengan berteman orang-orang cerdas, secara tidak langsung akan mengembangkan pola pikir kita untuk berpikir seperti orang cerdas. Jika ingin menguasai fisika misalnya, tapi kesulitan memahaminya akan lebih mudah membahasnya jika kita berteman dengan teman yang cerdas fisika. Atau, jika ingin menjadi ahli ilmu manajemen perusahaan, Anda dapat belajar atau sering berdiskusi dengan orang-orang yang sudah berpengalaman dalam memimpin sebuah perusahaan. Berteman dengan orang-orang cerdas selain dapat membantu dalam meyelesaikan suatu persoalan, mereka juga akan merubah pola pikir kita untuk dapat berpikir seperti yang mereka pikirkan. Berteman dengan orang yang cerdas dapat mengubah pola pikir kita untuk berpikir cerdas.

2. Istirahat yang cukup
Istirahat yang cukup, manusia bukan mesin! Jangankan manusia, mesin saja kalo tidak pernah istirahat pasti akan cepat rusak atau bahkan dapat meledak karena kepanasan. Jika kita sering kurang istirahat, relaksasi, dan mengalami stres yang berlebihan dapat mengurangi efisiensi dari fungsi otak. Otak manusia memerlukan sejumlah besar energi untuk dapat berfungsi dengan baik. Jika terus-menerus pikiran mengalami kelelahan sudah semestinya tidak akan dapat belajar dengan baik dan juga menurunkan daya berpikir. Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa kurang tidur dapat mengurangi IQ Anda. Kadang sering kita mendengar kalau anak teknik itu sering begadang dan sering tidak tidur. Jangan memaksakan diri, berusahalah untuk tidur walaupun hanya sebentar guna mengistirahatkan pikiran yang lelah oleh aktifitas sehari-hari. Tidur merupakan cara terbaik agar otak kembali fresh.

3. Banyak membaca
Membaca adalah salah satu dari sekian banyak cara yang dapat meningkatkan pemahaman berpikir. Sehingga timbul sebuah istilah yang berbunyi “Membaca adalah jendelan dunia”. Banyak membaca tidak hanya menambah banyaknya jumlah kosa kata saja, tetapi juga membuat lebih fasih dalam melafalkan kosa kata. Membaca juga dapat meningkatkan pengetahuan umum, dan membuat lebih mampu membuat sebuah percakapan yang menarik, sekaligus dapat memperluas kemampuan komunikasi dan juga kemampuan analisis. Membaca yang dimaksud disini bukan membaca status FB, baca WA, atau sosial media lainnya, tapi membaca buku sains populer, novel, kisalh ilmuan, makalah hasil penlitian dll. Buku yang dibaca tidak perlu yang berat-berat cukup yang dapat menambah wawasan dan pengetahuan, namun jika sanggup membaca buku seperti buku sains untuk tingkat lanjut itu lebih bagus lagi. Membaca adalah jendela dunia

4. Makan makanan yang berprotein
Jika ingin menjadi lebih cerdas jangan kebanyakan makan mi, nanti malah menjadi penyakit, orang sakit otaknya tidak akan bekerja secara maksimal. Apalagi dengan istilah “kids zaman now” jangan banyak makan micin nanti jadi bodoh (sebetulnya bukan micin masalahnya). Makanan adalah bahan bakar dan sumber energi utama bagi tubuh, dan yang terpenting adalah untuk asupan nutrisi otak juga. Apa yang kita makan akan mempengaruhi otak kita juga!

Makanan dengan kandungan nutrisi yang tinggi akan bekerja sangat baik untuk daya otak. Misalnya buah  kenari yang merupakan sumber nutrisi yang sangat baik bagi otak. Ikan seperti tuna, mackerel, dan salmon yang kaya asam lemak, telah terbukti membantu fungsi neuron. Universitas Harvard baru-baru ini melakukan studi besar pada subjek masalah nutrisi otak dari makanan-makanan tersebut yang hasilnya adalah benar dapat meningkatkan kecerdasan. Selain itu juga harus memastikan bahwa otak mendapatkan asupan rutin Omega-3.

5. Bermain game
Apakah kebanyakan orang berpikir bahwa game akan berdampak buruk bagi seseorang? Belum tentu! Salah satu cara terbaik untuk membuat lebih pintar adalah dengan melatih otak untuk menghadapi sebuah tantangan. Menghadapi tantangan secara terus-menerus dapat membantu otak menjadi lebih terlatih dalam menyelesaikan suatu persoalan. Kuncinya di sini adalah dengan menggunakan potensi otak dapat mendorong batas berpikir agar dapat menyelesaikan yang telah dikerjakan. Permainan otak seperti sudoku, catur, dan permainan yang bersifat pemecahan suatu masalah, dapat melatih otak menjadi lebih kreatif. Game yang ada di komputer, android juga dapat membantu untuk melatih fungsi otak.

6. Menulis buku harian atau jurnal
Idea-idea besar saat ini berasal dari tulisan-tulisan ilmuwan seperti Einstein, Isaac Newton, dan Thomas Jefferson, semua idea tersebut mereka tulis kedalam buku, jurnal, maupun catatan harian. Pikiran yang berubah-ubah, tanpa kita menulisnya akan hilang selama-lamanya. Sehingga muncul istilah “Ikatlah ilmu dengan cara menuliskannya”. Dengan menulis adalah cara terbaik merekam pikiran dan idea-idea, hal ini dapat kita berbaiki suatu saat jika terjadi kesalahan atau bisa juga menjadi pedoman atau refrensi kita di masa depan.

7. Olahraga
Jangan pernah menyepelekan kesehatan dalam meningkatkan kemampuan otak untuk perpikir. Kesehatan menjadi hal terpenting dalam melatih otak untuk berpikir, jika kondisi sedang tidak sehat secara otomatis otak pun akan gagal dalam berpikir. Kondisi tubuh dapat membuat otak menjadi cepat lelah yang akan berpengaruh pada hasil dari berpikir kita. Berolah raga untuk sedikit aktivitas fisik dapat menjaga kondisi otak terus dalam keadaan prima. Berolahragalah minimal 15 menit dalam sehari agar tetap menjaga tubuh tetap bugar dan juga makan makanan yang sehat.

8. Menulis dengan tangan sendiri
Walaupun teknologi sudah sedemikian rupa canggihnya, misalnya malas nyatat tinggal foto pakai hp, malas nulis tangan tinggal ketik, malas nyalin dari web tinggal copy-paste, hal-hal seperti ini menjadi tidak baik untuk melatih otak. Dengan menulis menggunakan tangan dapat melatih otak jauh lebih efisien. Jadi, pada saat melatih otak, laptop atau alat ketik lain dapat disingkirkan terlebih dahulu. Hal ini dapat terjadi karena sistem penyaringan otak (the reticular activating system, RAS) memproses apa yang anda fokuskan saat itu. Misalnya, jika ingin belajar matematika matikan dahulu hp, laptop, dll agar bisa berfokus pada apa yang sedang dikerjakan. Menulis dapat memicu RAS dan memungkinkan otak untuk tahu bahwa sudah saatnya untuk fokus.

9. Melakukan hal yang baru
Melakukan hal yang baru selain menyenangkan dapat melatih otak menjadi lebih kreatif karena cenderung tidak membuat otak jenuh dan bosan. Pengalaman yang baru dapat membuat otak untuk mempunyai cara baru yang berguna dalam membantu melakukan tugas baru yang lebih cepat dalam menyelesaikan suatu masalah.  Setiap kali kita mencoba hal yang baru dari yang telah dilakukan dapat memperkuat cara berpikir dan membuat tugas baru tersebut menjadi lebih mudah untuk kita selesaikan, hal ini sama dengan proses kita belajar berjalan disaat masih kecil dulu.

Sumber: